Informasi film The Huntsman: Winter's War :
Judul :
The Huntsman: Winter's War
Jenis :
Fantasi, Action
Produser :
Joe Roth
Sutradara :
Cedric Nicolas-Troyan
Penulis :
Craig Mazin, Evan Spiliotopoulos, Frank Darabont
Pemain :
Chris Hemsworth, Charlize Theron, Emily Blunt, Nick Frost, Sam Claflin, Rob Brydon, Jessica Chastain
Produksi :
Universal Pictures
Negara :
Inggris, Amerika
Bahasa :
Inggris
Tanggal Rilis :
22 April 2016
Poster film The Huntsman: Winter's War :
Trailer film The Huntsman: Winter's War:
Sinopsis film The Huntsman: Winter's War :
Film The Huntsman: Winter's War adalah film prekuel dari film Snow White and The Huntsman. Selain masih mengambil setting gambar dari dunia fantasi, Universal Pictures menunjuk Cedric Nicolas-Troyan sebagai sutradara, Dengan dibantu efek animasi yang memukau, film The Huntsman: Winter's War juga akan membawa anda dalam plot yang menegangkan dari Craig Mazin, Evan Spiliotopoulos, Frank Darabont. Film ini masih akan menampilkan Chris Hemsworth, dan Charlize Theron ini juga akan mengajak Emily Blunt, Nick Frost, Sam Claflin, Rob Brydon, dan Jessica Chastain untuk ikut bermain dalam film ini. Sejumlah karakter baru akan mulai menggantikan peran dari Ravenna, Si ratu Jahat.Film The Huntsman: Winter's War mengisahkan tentang seorang ratu es, Freya (Emily Blunt). Freya yang memiliki kemampuan untuk membekukan segala sesuatu menjadi es menyimpan dendam kepada Ravenna. Freya adalah ratu es dan juga saudara dari Ravenna. Sebelum Freya berubah menjadi jahat, Ravenna membunuh anak dari Freya dan juga kekasihnya, Pangeran Blackwood (Colin Morgan) karena bayi tersebut dapat meruntuhkkan sihir kecantikan Ravenna. Dipenuhi dendam karena sang kaka membunuh anaknya, Freya yang dulunya baik hati dan polos berubah menjadi sedingin es.
Freya sang Ratu es berambisi untuk menghancurkan Ravenna dengan membangun prajurit yang terdiri dari pemburu. Dari sinilah Eric (Chris Hemsworth) mulai berlatih menjadi pemburu yang mematikan. Freya tidak melarang untuk merekrut pemburu dari manapun, namun datu syarat yang harus dipenuhi dari tentaranya, untuk selamanya mengeraskan hati mereka untuk mencintai, tidak boleh mencintai orang lain dan menjadi sedingin es sama seperti Freya. Namun yang terjadi adalah sebalikq2nya, Eric yang bertemu dengan Sara (Jessica Chastain) mulai mengenal cinta sejak mereka tumbuh bersama sebagai tentara Freya. Cinta mereka yang bertumbuh semakin besar membuat mereka harus diusir dari tentara Freya karena melanggar syarat tersebut.
Sinopsis lengkap film The Huntsman: Winters War :
Jauh sebelum ia meninggal saat berhadapan dengan Putri Salju, Ravenna mengetahui adik perempuannya Freya terlibat hubungan terlarang dengan Duke of Blackwood dan juga membawa anaknya. Saat Freya melahirkan seorang anak perempuan, Cermin Ajaib meramalkan kecantikan bayinya akan melampaui Ravenna dan memperingatkan dia akan bahaya yang mengancam bayinya. Setelah waktu berlalu, Freya menemukan Duke telah membunuh anak mereka. Dalam kesedihan dan kemarahan yang membakar, membunuh Duke dengan kekuatan es yang lama dipendamnya.
Freya meninggalkan kerajaan dan membangun istana es yang terpencil jauh di Utara. Ia membunuh siapa saja yang menentangnya sembari mengumpulkan anak-anak dan melatih mereka menjadi tentara yang sedingin es. Ketika Eric dan Sara, dua prajurit yang paling tangguh jatuh cinta dan berencana kawin lari, Freya membuat dinding es untuk memisahkan mereka. Lalu, memaksa Eric menyaksikan pembunuhan Sara. Tanpa diketahui oleh Eric, Freya telah menyihir penglihatan kematian Sara untuk secara permanen mengeraskan hatinya Eric. Sara, sementara itu menyaksikan "Eric" (dalam penglihatannya) melarikan diri.
Tujuh tahun berlalu, Raja William dari Tabor datang pada Eric dan memberitahukan Cermin Ajaib diambil dalam perjalanan menuju "Sanctuary". Eric enggan ikut bersama Nion dan Gryff, sekutu Putri Salju, untuk menemukan Cermin Ajaib. Ia tidak menyadari Freya bisa melihat percakapan mereka melalui burung hantu putih.
Dalam perjalanan, tiga orang ini diserang oleh tentara Freya, Para Pemburu, tapi Sara datang menyelamatkan mereka dan meyakinkan kurcaci Bronwyn dan Doreena membantu mereka mengambil cermin ajaib. Kelompok ini mencapai Sanctuary dan mengalahkan goblin pemilik cermina ajaib. Freya menyergap mereka dan mengungkap Sara bekerja untuk Freya. Dalam keributan, Nion dan Doreena berubah menjadi patung es dan Sara membunuh Eric. Freya mengambil cermin ajaib dan pergi tanpa menyadari Eric masih hidup.
Freya mengaktifkan cermina itu yang mengubah cermin menjadi bentuk lain dari Ravenna. Ravenna mengungkapkan dirinya merasuk ke dalam cermin dan menunggu seseorang untuk membebaskannya. Sementara itu, Eric telah menyusup ke dalam istana es dan berusaha membunuh Freya, tapi dia dihentikan oleh Ravenna. Atas nama persaudaraan di antara mereka, Eric mampu meyakinkan para pemburu lainnya untuk melawan Ravenna dan Freya. Kedua saudari ini berdebat di istana es di mana Freya menemukan Ravenna mengutuk Duke of Blackwood untuk membunuh anaknya. Freya marah dan berbalik melawan adiknya bergabung dengan Eric dan Sara. Freya dibunuh, tapi sebelum mati ia berhasil membekukan cermin ajaib dan Eric melemparkan kapaknya yang menghancurkan cermin dan semangat Ravenna. Dalam keadaan sekarat, Freya menyaksikan Eric dan Sara kembali bersama dan berkata mereka "beruntung".
Kerajaan es dan orang-orang yang dibekukan pada akhirnya dibebaskan. Eric dan dan Sarah, Bronwyn dan Gryff, serta Nion dan Doreena mengungkapkan cinta mereka terhadap satu sama lain. Film berakhir dengan roh burung dari cermin ajaib terbang di atas kerajaan es, menyiratkan tanda Ravenna masih hidup.